Pages

Kamis, 21 Juni 2012

Don't See Cover But See Inside



Sebuah riset menyimpulkan bahwa bungkus rokok yang dibuat kurang menarik akan mengurangi ketertarikan para remaja untuk merokok. Oleh karena itu, pemerintah sebuah negara menetapkan undang-undang yang mengharuskan perusahaan rokok mengganti warna, logo dan teks promosi pada bungkus rokok dengan pesan peringatan kesehatan dan foto paru-paru yang rusak akibat penyakit. Alhasil, gambar tokoh koboi gagah akan diganti dengan sesosok malaikat maut dalam upaya menekan jumlah kematian karena merokok. Namun, bungkus rokok bukan satu-satunya hal yang mungkin tampak menarik dari luar, tetapi busuk di dalam.

Diatas hanya sebahagian contoh, namun bagaimana dengan kehidupan kita? Dalam menjalani hidup seringkali kita menghadapi persimpangan, mempertimbangkan akibat jangka panjang dari semua keputusan kita. Sering sekali kita bertanya akankah hal hal yang menarik bagi kita akhirnya akan membawa kita kepada sukacita ? Satu kata yang dapat saya katakana “ tidak”.

Sekalipun di dalam perjalanan hidup kita terlihat kurang menarik bahkan buruk sekalipun, belum tentu hasil yang kelak kita dapatkan akan buruk, dan sebaliknya.
Hidup itu adalah proses, bagaimana kita menyeimbangkan antara jiwa dan raga kita. Jangan sampai kita hanya melihat luar, tanpa melihat isinya bagaimana. Terpenting dalam hidup adalah, hidup mengandalkan Tuhan dan berlakulah benar, adil, dan jujur dalam setiap jalan hidup. Masih banyak harus dipelajari, masih banyak yang harus bertumbuh.
Jangan pernah putus asa, bangkit dan tanam selalu semangatmu.

0 komentar:

Posting Komentar